Oktober, Pesantren Al Manar Kembali Gelar Pentas Seni Santri

0
797

AlManarNews.ID | Setelah sempat vakum setahun, Pesantren Modern Al Manar Aceh Besar kembali akan menggelar pentas seni santri yang dijadwalkan pada 6 Oktober 2018 mendatang. Pentas seni tahun ini mengusung tema ” Bersinergi dalam karya, Bersatu dalam budaya” 

Panitia Pelaksana, Ust. Yaumil Fitria, S.Pd.I. kepada AlManarNews.ID, Selasa (18/9.2018) mengatakan bahwa ini merupakan kegiatan tahunan pesantren yang akan menampilkan berbagai kreativitas santri. Untuk  tahun ini kegiatan pentas seni sekaligus sebagai puncak penutupan kegiatan perlombaan antar sekolah SD/MI/Sederajat ‘Al Manar Extalent II” yang diselenggarakan oleh Pesantren Modern Al Manar mulai 29 September s.d 2 Oktober 2018.

“ Pentas seni tahun ini sekaligus sebagai puncak penutupan Al Manar Extalent, kita akan tampilkan berbagai kreativitas santri seperti tahun-tahun sebelumnya, ini semua totalitas pendidikan untuk santri, semua santri yang bekerja, dari santri untuk santri, kami yang ustadz pembimbing hanya berada di belakang mereka” ujarnya.

Pentas Seni Santri Tahun 2016

“Selain penampilan seni, kegiatan ini juga akan menghadirkan panggung utama tiga dimensi yang merupakan hasil desain dan dekorasi para santri, mereka merupakan santri tingkat tsanawiyah dan aliyah. Jadi penonton juga dapat menikmati hasil arsitektur yang menarik,”tambahnya.

Pihak pesantren mengundang seluruh wali santri dan masyarakat untuk menyaksikan kreativitas santri pada malam tersebut, yang sekaligus pembagian  hadiah untuk para juara peserta Al Manar Extalent II.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here